BONEPOS.COM, LUWU UTARA – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Luwu Utara (Lutra) gelar penyerahan hand sanitizer guna memutus mata rantai wabah virus Corona atau Covid-19.
Penyerahan hand sanitizer diserahkan langsung Ketua TP PKK, Enny Thahar kepada perwakilan ketua TP PKK per kecamatan Rabu (29/4/2020).
Istri Wakil Bupati Luwu Utara ini mengimbau kepada TP PKK Kecamatan untuk selalu menjaga pola bersih dan imun tubuh.
“Seiring di tengah pandemi Covid-19, kita tetap jaga pola hidup sehat, walaupun di situasi saat ini. Tetap jaga jarak dan keluarga, untuk warga agar kiranya yang telah pulang dari perantau untuk melakukan isolasi mandiri. Karena kalau bukan sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi,” ucap Enny Thahar.
Enny Thahar menyampaikan, sebagai bentuk peranan kita dalam melawan memutus mata rantai Covid-19.
“Ini sebagai bentuk prihatin kita dalam berperan aktif dalam memutus mata rantai pandemi Covid-19,” seru Enny Thahar. (jus/ril)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.