BONEPOS.COM, MAKASSAR – Tim Densus 88 Mabes Polri kembali melakukan pengembangan terduga teroris di Kota Makassar.

Setelah sebelumnya telah dilaporkan bahwa sejauh ini sudah 31 orang yang telah diamankan.

Sementara itu, Tim Densus 88 Mabes Polri telah menembak terduga teroris di Kota Makassar, Kamis (15/4/2021).

Terduga teroris yang ditembak mati itu adalah berinisial MT. MT tewas di Jalan Mannuruki, Kecamatan Birigkanaya, Kota Makassar.

Sejauh ini tim Densus 88 terus melakukan pengembangan terkait di balik insiden peristiwa bom bunuh diri di Gereja Katedral pada 28 Maret 2021.

Penembakan terduga teroris itu merupakan hasil pengembangan tim antiteror Mabes Polri itu, pasca bom bunuh diri di Gereja Katedral.

“Iya ada terduga teroris (ditembak mati, red),” ujar Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Endra Zulpan saat dikonfirmasi media.

Sejauh ini kronologis penangkapan hingga terjadinya penembakan terhadap MT belum diketahui dan juga jumlah yang ditangkap serta barang bukti yang diamankan.

Kabarnya, jenazah terduga teroris MT saat ini dibawa ke RS Bhayangkara. (*)