Olehnya itu, lanjut Wakil Bupati Gowa salah satu hikmah dari Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini adalah terdapat keteladanan dalam segala aspek kehidupan baik dalam kehidupan keluarga dan rumah tangga maupun dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.

“Melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bernuansa keagamaan kita tentu berharap kegiatan seperti ini bukan hanya, kegiatan seremonial belaka. Tetapi kita berharap ini menjadi momen penting dalam mempersatukan komponen masyarakat Kabupaten Gowa dan jalinan tali silaturahim,” ungkapnya.

Selain itu, pada kesempatan ini, dirinya juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi membantu pemerintah agar masyarakat terhadap berbagai program kegiatan yang telah disusun bersama dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) periode 2021-2026.