“Dalam event ini nanti kita sangat mengharapkan bantuan OPD dan seluruh stakeholder terkait agar kegiatan ini berjalan sukses, dengan demikian tentu akan menggairahkan wisata dan budaya Sinjai secara keseluruhan,” harapnya.

Program ini sangat erat kaitannya dengan visi misi Bupati Sinjai dalam hal pengembangan budaya daerah, sehingga salah satu tujuan digelar event ini nantinya bisa menjadi peluang bagi Pemerintah Daerah untuk mempromosikan berbagai kebudayaan lokal Sinjai.

Sementara itu, Yuhadi mengaku baik rencana kegiatan ini dalam rangka memajukan budaya daerah melalui festival budaya “Gau Pakkaja”.

“Kami dari Disparbud sangat mengapresiasi kepada Dinas Pendidikan melalui PKBM Todilaling yang tak henti-hentinya mensuport untuk kemajuan budaya lokal yang ada di Sinjai, ” jelasnya. (*)