BONEPOS.COM, PAREPARE — Ketum PBSI Pengprov Sulsel Devo Khaddafi resmi melantik dan mengukuhkan Pengurus PBSI Pengkot Parepare periode 2022-2026, di Gedung Ainun Habibie, Kota Parepare, Sabtu (3/9/2022).
PBSI Pengkot Parepare dipimpin Haji Ruslan Mallang.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wali Kota Parepare yang diwakili Kadispori, beserta Forkopimda Kota Parepare, Ketua KONI Parepare dan segenap pengurus klub Bulutangkis.
Ketum PBSI Parepare dalam sambutannya, mengatakan, terima kasih kepada Pengprov PBSI Sulsel atas pelaksanaan pelantikan ini.
Dikatakannya juga bahwa PBSI Parepare siap bersinergi dengan Pemkot Parepare untuk mewujudkan industri olahraga di kota Parepare.
Adapun Ketum PBSI Sulsel Devo Khaddafi dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di keluarga besar Bulutangkis Indonesia, khususnya Bulutangkis Sulsel.
“Bulutangkis adalah olahraga juara, olahraga yang membawa kebanggaan bagi Indonesia,” ujarnya.
Devo menitipkan pesan agar membangun konsolidasi internal, menjaga sinergi dgn Pemkot Parepare, stakeholder lainnya serta pihak swasta dalam menjalankan program kerja dan bisa melahirkan kompetisi yang berkesinambungan supaya bisa menghasilkan atlet PBSI usia muda.
Wali Kota Parepare yang diwakili oleh Kadispori mengharapkan kepada PBSI Parepare lebih maju, kompak, dalam menjalankan program kerja.
Pemkot Parepare menargetkan PBSI Parepare di Porprov Bulukumba-Sinjai, 2 emas, 1 perak, 1 perunggu.
Pemkot Parepare juga mengharapkan agar segenap pengurus PBSI Parepare dapat mendukung program Pemerintah Kota, yaitu industri olahraga tanpa cerobong asap. (Kiki)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.