BONEPOS.COM, NEW JERSEY – Ukuran layar iPhone saat ini tidak lebih dari 6,7 inci. Ukuran paling besar tersebut dimiliki oleh iPhone 14 Pro Max. Namun, baru-baru ini, seorang YouTuber bernama Matthew Beem menciptakan “iPhone” dengan ukuran layar yang sangat besar. Bahkan, saking besarnya, ponsel tersebut harus dibawa menggunakan troli atau disandarkan menggunakan alat agar dapat berdiri.
Dalam video yang diunggah Beem ke kanal YouTube-nya yang berjudul “I Built the World’s Largest iPhone”, ia memperlihatkan iPhone terbesar di dunia. Dalam video berdurasi 9 menit 23 detik itu iPhone tersebut tampak memiliki bodi sepanjang 2 meter.
Video tersebut menceritakan Beem dan tim yang mulai merancang desain dan konsep “iPhone” terbesar di dunia, membeli komponen yang dibutuhkan, proses pembuatan iPhone, hingga hasil akhir.
Beem juga mengundang YouTuber gadget kenamaan, Marques Brownlee, untuk mengulas iPhone terbesar bikinannya. iPhone berukuran 2 meter tersebut menjalankan sistem operasi iOS, hanya saja dalam ukuran yang sangat besar.
Kendati demikian, perlu dicatat bahwa perangkat tersebut bukanlah iPhone versi asli, melainkan iPhone yang dikustomisasi menggunakan sejumlah komponen/perangkat berbeda. Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GizmoChina, Senin (3/7/2023), layar iPhone tersebut berasal dari panel layar sentuh (touch screen) yang digunakan di televisi.
Layar tersebut kemudian disambungkan ke Mac Mini, sehingga perangkat dapat menjalankan aplikasi yang sama seperti iPhone.
Perbedaannya, tampilan dan skalanya jauh lebih besar ketimbang ukuran iPhone yang asli. iPhone bikinan Beem ini pun memiliki tombol di samping bodi berukuran cukup besar.
Bentuknya lebih menonjol daripada bentuk asli dan memiliki fungsi mengatur volume suara. Secara keseluruhan, ponsel raksasa ini dapat bekerja seperti iPhone pada umumnya.
Mulai dari melakukan swafoto (seflie) dengan memencet tombol kamera, menggunakan kalkulator, membuat alarm dan pengatur waktu, melakukan panggilan video (video call), menonton YouTube, bahkan melakukan pembelian atau transaksi menggunakan Apple Pay.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.