BONEPOS.COM, MAKASSAR — Tim futsal putri SMAN 4 (Smapat) Gowa menjelma menjadi tim kuat pada Pertamina Klasik Futsal League (KFL) 2023.

Betapa tidak, tiga laga yang dilakoni tanpa pernah kebobolan alias masih perawan. Hasilnya, putri Smapat mengemas tujuh poin hasil dari dua kemenangan dan sekali seri.

Catatan apik tersebut juga ditorehkan SMAN 4 (Smapat) Takalar yang tak pernah kebobolan dari dua laga yang dijalani.

Pada laga ketiga, Smapat Gowa berhasil berpesta gol di gawang SMAN 11 Pangkep. Tidak tanggung-tanggung, setengah lusin gol sukses dilesakkan, di GOR Sudiang, Kamis (23/11/2023).

Pemain Smapat Gowa, Dewi Fitriani mengaku bersyukur dengan hasil yang diperoleh timnya.

“Pastinya bangga dengan tim yang sudah bekerja sama semaksimal mungkin untuk memenangkan pertandingan,” kata siswi kelas XII ini.

Dengan capaian ini, Dewi optimis timnya bisa melaju ke babak selanjutnya Pertamina KFL 2023. (*)