BONEPOS.COM, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus mengupdate real count perolehan suara sementara calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD)-RI untuk daerah pemilihan Sulawesi Selatan.
Berdasarkan data KPU, Jumat (16/2/2024) pukul 14.30 WITA, jumlah data TPS yang masuk sudah mencapai 42,50 persen atau 1.1202 dari 26.357 TPS yang ada di Sulsel.
Hasil sementara, Calon Anggota DPD Al Hidayat Samsu bertengger di posisi teratas dengan meraih 139.721 suara. Kemudian kedua ditempati Andi Abdul Waris Halid dengan perolehan 115.104 suara.
Adapun diposisi ketiga ditempati petahana Tamsil Linrung dengan perolehan 109.646 suara. Kemudian posisi keempat ditempati Andi Muh Ihsan dengan perolehan 103.222 suara.
Untuk diketahui, terdapat 18 Calon Anggota DPD yang bertarung di Sulawesi Selatan dengan memperebutkan 4 kursi DPD-RI (*)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.