BONEPOS.COM, MAKASSAR – Dua putra asal Kabupaten Bone, terpilih mewakili Sulsel untuk mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Nasional 2025.
Mereka adalah Andi Batari Gau perwakilan SMAN 17 Makassar dan M Surya Ramadhan yang mewakili SMAN 15 Bone.
Keduanya dinyatakan lolos seleksi Paskibrakan Tingkat Provinsi Sulsel yang dilaksanakan pada 19 hingga 21 Mei 2025.
Mereka merupakan bagian dari tiga pasang pelajar asal Sulsel yang terpilih untuk mengikuti seleksi Paskibraka Nasional di Jakarta.
Diketahui, Andi Batari Gau, lahir di Watampone 27 Februari 2009. Dia adalah putra dari pasangan Andi Hasanuddin dan Andi Rosmini Sulaiman.
Andi Batari merupakan ponakan dari Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dan Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman.
Andi Batari menyelesaikan pendidikan di SD 10 Manurunge dan SMPN 1 Watampone. Kemudian melanjutkan pendidikan di SMA 17 Kota Makassar.
Besar harapan Andi Batari bisa terpilih masuk anggota Paskibraka nasional yang akan bertugas pada HUT Ke-80 RI, 17 Agustus 2025 nanti.
“In Sya Allah, mohon doata, semoga saya bisa terpilih masuk anggota Paskibraka nasional,” ungkap Andi Batari kepada Bonepos.com. Kamis (22/5/2025).
